Rabu, 26 Juni 2024

 


 Biringkanaya____Kantor Urusan Agama Kecamatan Biringkanaya Kota Makassar melaksanakan kegiatan Bimbingan Perkawinan Bagi Calon Pengantin untuk Angkatan ke 20 tahun 2024, Rabu 26 Juni 2024 bertempat di Aula Kantor Urusan Agama Biringkanaya dan diikuti 30 calon pengantin (15 pasang).

Bimbingan Perkawinan (Bimwin) bertujuan memberikan bekal bagi calon pengantin untuk meningkatkan pengetahuan, pemahaman dan keterampilan tentang kehidupan berumah tangga demi  terwujudnya ketahanan dan terciptanya keluarga sakinah mawaddah warahmah. Dengan kegiatan Bimbingan Perkawinan ini pula, diharapkan dapat meningkatkan kesiapan calon pengantin secara lahir maupun batin sebelum memasuki kehidupan berkeluarga dan meningkatkan kualitas generasi muda anak bangsa di masa yang akan datang sehingga konflik dan perselisihan dapat dilalui dengan baik dan benar sehingga tidak terjadi cekcok yang berkepanjangan yang mengakibatkan perceraian.

Berdasarkan data tahun 2023 yang dikemukan oleh Dirjen Bimas Islam dalam kegiatan Serap Aspirasi Penghulu Wilayah Provinsi Sulawesi Selatan tanggal 10 Januari 2024 bahwa jumlah perkawinan di Indonesia mencapai kurang lebih 1.600.000 pasang dan  kurang lebih 500.000 pasang di antaranya yang mengakhiri perkawinan di Pengadilan Agama. Dari perceraian tersebut tentunya ada yang berstatus duda dan janda, dan berakibat jutaan anak yang berpeluang akan terlantar diakibatkan karena orang tua mereka berpisah. Anak-anak yang kurang mendapatkan perhatian dari kedua orang itu tidak menutup kemungkinan akan menyumbang jumlah data stunting di Indonesia.



Dalam bimbingan ini sebegai fasilitator atau narasumber, yaitu Abdul Raup, Lc., MA mempersipakan  keluarga Sakinah, Muh. Alwi, S.Ag., Mengelola Psikologi dan Dinamika Keluarga, Hj. Suriani, S.Ag., Memenuhi Kebutuhan dan Mengelola Keuangan Keluarga, UPT KB Sudiang Raya, Mempersiapkan Generasi Berkualitas, dan PKM Sudiang, menjaga Kesehatan Reproduksi. Dari kelima fasilitator dan narasumber tersebut memberikan bimbingan perkawinan kepada calon pengantin sesuai modul bimwin yang telah ditetapkan. Dalam bimbingan ini juga disinggung soal investasi dan pinjaman online yang dikaitkan dengan judi online. Fasilitator menyampaikan bahwa bukan hanya tubuh kita yang check up akan tetapi perlu juga financial checp up. Keuangan kita itu dikatakan sehat apabila 1) Free maney 10% dari biaya bulanan, 2) mampu menabung 30% dari penghasilan, dan 3) pendapatan halal bukan yang haram termasuk pinjol dan judi online.

 


 


Diakhir kegiatan ini Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Biringkanaya H. Abd. Rahman, S.Ag mengclosing dengan refleksi, evaluasi dan tes pemahaman serta testimoni setelah mengikuti Bimbingan Perkawinan


By Portal Kreator Muhammad Alwi Penghulu KUA Biringkanaya

 

 

Rabu, 31 Januari 2024

 BIMBINGAN PERKAWINAN BAGI

CALON PENGANTIN 




Biringkanaya____Kantor Urusan Agama Kecamatan Biringkanaya Kota Makassar melaksanakan kegiatan Bimbingan Perkawinan Bagi Calon Pengantin untuk Angkatan IV di Tahun 2024, Rabu (31/1/2023) bertempat di Aula Kantor Urusan Agama Biringkanaya dan diikuti 20 calon pengantin (10 pasang).

Bimbingan Perkawinan bertujuan memberikan bekal bagi calon pengantin untuk meningkatkan pengetahuan, pemahaman, keterampilan tentang kehidupan berumah tangga sehingga terwujud keluarga sakinah mawaddah warahmah. Dengan kegiatan Bimbingan Perkawinan ini pula, diharapkan dapat meningkatkan kesiapan calon pengantin secara lahir maupun batin sebelum memasuki kehidupan berkeluarga dan meningkatkan kualitas generasi muda anak bangsa di masa yang akan datang sehingga perselisihan dan perceraian dapat diminimalisir. Dari data yang ada pada tahun 2023 jumlah pernikahan di Indonesia sebanyak 1.850.566. Dari data pernikahan tersebut yang mengakhiri perkawinannya di Pengadilan Agama sebanyak 430.471 atau 23,2% dan berakibat jutaan anak yang kurang mendapatkan perhatian dari kedua orang tua mereka dan bukan tidak mungkin menyumbang meningkatnya anak yang stunting.

Adapun sebagai fasilitator dan narasumber dalam kegiatan Bimbingan Perkawinan adalah Abd. Raup, Lc., MA.,  (Mempersiapkan keluarga Sakinah),  Muh. Alwi, S.Ag., (Mengelola Psikologi dan Dinamika Keluarga), Hj. Suriani, S.Ag., (Memenuhi Kebutuhan dan Mengelola Keuangan Keluarga), Andi Reski Amalia (Puskemas Kelurahan Daya) Menjaga Kesehatan Reproduksi, dan Ir. Sarlina Parirung (UPT KB Kecamatan Biringkanaya) Mempersiapkan generasi berkualitas.




Kegiatan ini berlangsung selama 1 (satu) hari mulai pukul 08.00 sampai dengan pukul 14.30 dan bekerja sama dengan Kantor Urusan Agama Kecamatan Biringkanaya dan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Makassar. Pada tahun 2023 jumlah pernikahan di KUA Kecamatan Biringkanaya sebanyak 956 pasang atau 1.912 calon pengantin dan yang mengikuti bimbingan perkawinan sebanyak 1.403 catin atau 73% dan yang tidak mengikuti bimbingan sebanyak 509 catin atau 27%. Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Biringkanaya Abd. Rahman, S.Ag. optimis pada tahun 2024 jumlah calon pengantin yang ikut bimbingan perkawinan akan meningkat dibandingkan tahun 2023 dengan adanya Kerjasama antara Kantor Urusan Agama (KUA) dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Makassar.

 







Rabu, 17 Januari 2024

 


KEPALA KUA KEC. BIRINGKANAYA MENERIMA
KUNJUNGAN ITJEN KEMENAG RI

Biringkanaya_______Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Biringkanaya  menerima kunjungan Inspektorat Jenderal Kementerian Agama RI. Dr. H. Faisal Ali Hasyim, SE., M.Si., CA., CSEP, Rabu (17/01/2024).

 

Dalam kunjungannya beliau mengatakan bahwa Inspektorat merupakan lembaga yang bertanggung jawab untuk melakukan pemeriksaan, pengawasan, dan evaluasi terhadap berbagai aspek pelaksanaan tugas dan fungsi dalam suatu organisasi atau instansi pemerintahan. Tujuan utama dari keberadaan inspektorat adalah untuk meningkatkan akuntabilitas, transparansi, efektivitas, dan efisiensi dalam pelaksanaan tugas pemerintahan. Dalam kunjungan tersebut didampingi langsung Plt. Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan Bapak Dr. H. Ali Yafid, S.Ag., M.Pd, dan juga turut mendampingi Kabid Urais, Kabid Mapenda, Rektor UIN Alauddin Makassar, Rektor IAIN Bone, dan Kepala Biro IAIN Parepare.

Dalam hal pengawasan beliau pernah bertanya kepada temannya kenapa kalian mengambil sampel Madrasah Aliyah Negeri A., jawab temannya karena Madrasah  tersebut 4 tahun tidak pernah diperiksa. Kata beliau bukan jawaban berapa lama tidak diperiksa, sama halnya dengan orang, kalau orang tersebut sehat dan tidak sakit kenapa diperiksa. Spontan Rektor UIN Alauddin, Rektor IAIN Bone, dan Kepala Biro IAIN Parepare mengatakan bahwa tempat saya Pak Irjen tiap tahun didatangi Inspektorat.

Selanjutnya beliau menuju ruang Front Office (FO) dan menyapa warga yang mengurus rekomendasi nikah yang nikahnya di perbatasan Indonesia-Malaysia yaitu Pulau Sebatik Kabupaten Nunukan Provinsi Kalimantan Utara dengan pertanyaan: berapa lama menunggu? dan adakah biaya pengurusan tersebut? Setelah itu beliau masuk di ruangan penghulu dengan beberapa pertanyaan, diantaranya berapa penghulu, berapa jumlah peristiwa nikah, dan bagaimana pembagian tugas pelayanan nikah bagi rata atau tidak? Beliau mengatakan bahwa pembagian tugas pelayanan nikah sudah banyak menerima "dulu” (aduan penghulu) terkait dengan pembagian tugas tersebut. Lanjut masuk di ruang arsip, ruang staf dan ruangan Kepala KUA. Dan tidak luput menyambangi peserta Bimwin di ruang Aula Kantor Urusan Agama Biringkanaya yang mengadakan Bimbingan Perkawinan satu kali sepekan, yaitu setiap hari Rabu. 


Kepala KUA Biringkanaya H. Abd. Rahman, S.Ag. mengatakan sangat menyambut baik kunjungan Inspektorat Jenderal  Kemenag RI di KUA. Dan Kita menyadari bahwa dalam melaksanakan tugas dan bekerja terdapat kesalahan dan kelemahan, tentunya kita ingin mendapatkan masukan saran pendapat dari Irjen demi perbaikan kinerja dan administrasi kita kedepannya nanti, dan doa bersama yang dipimpin oleh Kepala KUA Biringkanaya.


 Humas dan Al

    Biringkanaya____Kantor Urusan Agama Kecamatan Biringkanaya Kota Makassar melaksanakan kegiatan Bimbingan Perkawinan Bagi Calon Pengantin...